Kabupaten Klungkung,- Beragam cara dilakukan Babinsa desa Menduang, Serda I Komang Sudiarsa dalam memelihara kemanunggalan serta keakraban dengan warga binaannya. Salah satunya dengan berbaur dan terjun langsung dalam berbagai kegiatan yang digelar masyarakatnya.
Seperti kali ini, melalui karya bhakti dirinya bersama prangkat desa dan masyarakat melaksanakan pembersihan di area setra (kuburan) banjar Tengah, desa Manduang, Sabtu (10/09/22).
Kesadaran masyarakat terhadap kebersihan lingkungan, harus terus di jaga dan ditingkatkan,” terang Serda Komang.
Melalui karya bhakti pagi ini, dirinya mengajak masyarakat untuk melaksanakan pembersihan di area kuburan. Disamping menciptakan area kuburan yang bersih, kegiatan ini juga upaya dirinya dalam melestarikan budaya gotong royong dan ajang meningkatkan silahturahmi, “ucapnya.
Hal senadapun disampaikan Letkol Inf Suhendar Suryaningrat, SH. M.Si saat di hubungi melalui seluler. Menurutnya, dengan terjun langsung melalui aksi kerja nyata akan memudahkan Babinsa menjalin komunikasi, silahturahmi serta kemanunggalan dengan warga binaan.
Dengan komunikasi dan silahturahmi yang terbina serta terjalin baik, secara langsung akan berpengaruh terhadap keberhasilan seorang Babinsa dalam melaksanakan tugas sebagai ujung tombak TNI AD di tingkat desa.
Ingat, salah satu kekuatan terbesar bangsa adalah kebersamaan dan kemanunggalan TNI-Rakyat, “pungkasnya.