Jakarta,- dettiknews.com Bakti Sosial dalam rangka menyambut hari Ulang Tahun (Hut) Bhayangkara ke 77 digelar di Panti Asuhan Yayasan Bina Sosial No 21 Rt. 001 RW 19 Kel. Tugu Utara Kec Koja Jakarta Utara. Acara dilanjutkan dengan pembagian peket Sembako yang dipimpin oleh Kapolsek Koja AKP Anak Agung Putra Dwipayana, S.I.K,MH berikut Bhayangkari Ranting Koja diterima oleh bapak Andi Matupuang wakil Ketua Yayasan Bina Sosial,Senin (12/6/2023).
Kegiatan bakti sosial bentuk kepedulian Polres Metro Jakarta Utara dan Polsek Koja kepada Yayasan Bina Sosial Kp Beting RW 19 Kel. Tugu Utara Kec Koja Jakarta Utara.
Bantuan yang diberikan dalam bentuk sembako yang dibagikan berupa Beras,Mie Instan, Minyak Goreng,Telur ayam dan lain lain.
Turut Hadir dalam Kegiatan Bakti sosial Waka Polsek Koja AKP Nanang Sugeng Irianto, SE,Kanit Bimas IPTU Slamet Rajiman dan Kanit Intelkam Polsek Koja IPDA Siswanto, SH beserta jajarannya.
“Kami dari Polsek Koja berikut pengurus Bhayangkari Ranting Koja memberikan Bantuan Sembako Dalam rangka Hari Bhayangkara ke 77 tepatnya tgl 1 Juli 2023 kita ada kegiatan bakti sosial dan ada kerja bakti rencana di masjid Asuahada Kel. Tugu Selatan, Di sini juga hadir Siswa Polisi semoga adik adik bisa mencontoh kakak yang ada disini semoga adik adik kelak menjadi Polisi untuk itu anak anak harus rajin belajar supaya apa yang dicita-citakan tercapai” Ucap Akp Anak Agung Putra Dwipayana.
( JHON )