
Ende, NTT dettiknews.com. Kabar duka Bagi umat katolik di kabupaten Ende, NTT. Uskup Agung Ende, Mgr Vincentius Sensi Potokota dikabarkan meninggal dunia, Minggu,(19/11/2023).
Kabar tersebut dibagikan di WhatsApp Grup PERKUMPULAN ALUMNI IFTK – MOF, Minggu malam ini sekira pukul 19.35 WITA, yang berasal dari Vikjen Keuskupan Agung Ende, RD. Daslan Yosef, Pr.
“Selamat malam para imam dan segenap umat Keuskupan Agung Ende terkasih. Dalam rasa duka yang mendalam kami menyampaikan kabar dukacita bahwa Bapak Uskup kita, Mgr Vincentius Sensi Potokota telah berpulang ke Rumah Bapa,” tulis Romo Daslan.
Diinformasikannya juga, bahwa Mgr Vincentius Sensi Potokota meninggal dunia pada Minggu, 19 November 2023, sekira pukul 18.21 WIB (19.21 WIT).
“Hal-hal lain berkaitan dengan peristiwa dukacita ini akan disampaikan secara resmi oleh pihak Keuskupan Agung Ende,” ujarnya.
Romo Daslan kemudian mengajak semua
Pihak untuk mendoakan keselamatan Bapak Uskup Mgr Vincentius Potokota.
Diketahui yang mulia Uskup Mgr Vincentius Sensi Potokota lahir di Saga, Ende pada 11 Juli 1951. Ditabiskan menjadi iman pada 11 Mei 1980. Ditunjukkan menjadi uskup maumere pada 14 Desember 2005. Ditabiskan menjadi uskup maumere pada 23 April 2006. Ditunjuk menjadi uskup Agung Ende pada 14 April 2007. Ditabiskan menjadi uskup Agung Ende pada 7 Juni 2007. Dan dia meninggal dunia pada usia 72 tahun,Wafat Mgr Vinsensius Sensi Potokota Minggu 19 November 2023.
(Jordy).